Sistem Monitoring Tambak Ikan Berbasis IoT

Fariza Aulia Putri

Sosial Media


0 orang menyukai ini
Suka

Summary

Sistem Monitoring Tambak Ikan Berbasis Internet of Things mampu melakukan pemantauan parameter temperatur dan tingkat keasamaan (pH) untuk mengawasi kualitas air pada tambak ikan. Sistem inimemanfaatkan sensor suhu DS18B20 waterproof dan sensor pH Industry pro V2 SEN169-V2 sebagai komponen utama. Untuk proses monitoring memanfaatkan platform Blynk IoT yang dapat diakses lewat smartphone.

Description

Sistem pemantauan yang dibuat memanfaatkan dua buah sensor utama yaitu DS18B20 yang dapat mendetekasi perubahan temperatur pada air dan sensor pH industry pro V2 SEN0169-V2 yang mampu mendeteksi fluktuasi tingkat keasamaan air pada tambak. Untuk komponen lainnya digunakan modul Real Time Clock (RTC) untuk menjadwalkan pengiriman data-data yang diperoleh ke Blynk Cloud. Digunakan juga LCD 16X02 untuk menampilkan informasi temperatur dan tingkat keasamaan yang berubah secara real-time, serta LCD hijau dan LCD merah sebagai indikator hidup dan matinya alat.

Mikrokontroler yang digunakan adalah ESP32 karena memiliki teknologi Wifi sehingga pengiriman informasi dapat dilakukan melalui koneksi internet. Setelah data-data diperoleh kemudian dapat ditampilkan pada aplikasi Blynk di smartphone pengguna, perubahan pH dan suhu terjadi secara real-time. Terdapat juga informasi waktu, tanggal, dan hari sehingga mampu memudahkan pengguna dalam melakukan pengawasan kualitas air tambak.

Diagram Skematik

Wiring Digaram

Realisasi Modul Elektronik

Realisasi Casing Sistem

Informasi Course Terkait
  Kategori: Internet of Things / FPGA
  Course: Master Class Internet Of Things