Image Scraper (Automatic Image Downloader)

I Putu Teddy Dharma Wijaya

Sosial Media


2 orang menyukai ini
Suka

Summary

Image Scraper (Automatic Image Downloader) merupakan aplikasi berbasis Streamlit  yang dibuat untuk mengatasi permasalahan dalam pengumpulan data gambar, dengan image scraper dengan hanya menuliskan nama gambar yang akan diunduh beserta ukuran yang diinginkan maka aplikasi akan secara otomatis mencari gambar yang sesuai dengan keinginan user. Hal ini akan sangat menghemat waktu bagi seorang data scientist ketika membangun model machine learning untuk keperluan klasifikasi gambar, object detection, dan lain lain. Hanya dengan satu kali klik maka dataset gambar yang anda inginkan akan segera didapatkan. 

Description

Project ini menggunakan beberapa library yang digunakan untuk melakukan scrapping seperti BeautifulSoup dan request,  data awal didapatkan menggunakan pencarian dari Microsoft bing di bagian image. Program dibagi menjadi 3 functions yang dapat dilihat pada gambar di bawah 

Fungsi download image merupakan fungsi yang akan berperan untuk mengunduh gambar yang dinginkan oleh user.  Terlihat bahwa sumber utama berasal dari pencarian Microsoft bing. Ketika fungsi ini dipanggil maka fungsi akan secara otomatis mencari tag yang menyimpan informasi mengenai link dari gambar dan kemudian disimpan di dalam array. Kumpulan link gambar inilah yang kemudian akan disimpan menggunakan library PIL Image. 

Setelah semua link gambar disimpan di dalam array maka fungsi Fungsi download image akan memanggil fungsi clean_links yang berperan dalam memfilter link gambar apa saja yang dapat di download, hal ini penting untuk menghindari error pada program. 

Sesudah melalui filterisasi link gambar, kemudian akan masuk ke dalam tahap resize, yang dimana akan mengubah ukuran gambar sesuai dengan keinginan user, sehingga gambar yang sudah didownload sudah dijamin ukurannya sesuai dengan permintaan user. 

Berikut merupakan tampilan antarmuka dari aplikasi, dimana untuk bagian ini dibangun menggunakan library streamlit untuk memudahkan pengerjaan. 

Berikut merupakan hasil download menggunakan image scrapper jika pengguna mengetikkan “rendang” pada image name dan dengan ukuran  300 x 300

Informasi Course Terkait
  Kategori: Artificial Intelligence
  Course: Dasar - Dasar Python