Project Blynk IoT

Maulida Yasmin

Sosial Media


2 orang menyukai ini
Suka

Summary

Project ini adalah sebuah sistem IoT yang menggunakan platform Blynk dan perangkat ESP8266, sensor ultrasonik HC-SR04, 3 LED, dan 1 buzzer. Sistem ini dapat mendeteksi jarak menggunakan sensor ultrasonik dan menampilkan data jarak di aplikasi Blynk. Selain itu, sistem ini juga akan mengontrol LED dan buzzer sesuai dengan level jarak yang terdeteksi, dimana LED akan menyala dan buzzer akan berbunyi dengan frekuensi berbeda tergantung pada jarak yang terdeteksi. Project ini dapat digunakan sebagai sistem pengukuran jarak pada berbagai aplikasi seperti sensor parkir, sensor kedekatan, atau sensor pengukuran jarak lainnya.

Description

Pendahuluan

Mengukur jarak menggunakan sensor ultrasonik dan ESP8266 adalah proyek yang menggabungkan teknologi Internet of Things (IoT) dengan sensor ultrasonik HC-SR04 dan ESP8266 untuk melakukan pengukuran jarak secara akurat. Platform Blynk digunakan sebagai platform IoT untuk mengirimkan data hasil pengukuran ke perangkat seluler pengguna melalui koneksi internet. Proyek ini dapat diterapkan pada berbagai industri dan menawarkan manfaat seperti pengukuran jarak yang cepat, akurat, dan dapat diakses dari jarak jauh. Misalnya dapat dimanfaatkan untuk mengukur jarak parkir mobil satu sama lain dan dapat dimonitoring dari smartphone.

Cara Kerja

  1. Sensor ultrasonik mengirimkan gelombang ultrasonik ke arah objek dan menerima pantulannya.
  2. Waktu yang dibutuhkan oleh gelombang untuk pergi dan kembali ke sensor diukur oleh ESP8266.
  3. Hasil pengukuran jarak dikirimkan oleh ESP8266 ke platform Blynk melalui koneksi internet.
  4. Pengguna dapat mengakses hasil pengukuran jarak melalui aplikasi Blynk yang dapat diunduh pada perangkat seluler atau desktop.
  5. Pengguna dapat melakukan pengukuran jarak secara cepat, akurat, dan dapat diakses dari jarak jauh melalui platform Blynk.

Alat dan Bahan

  • NodeMCU ESP8266
  • Sensor ultrasonik 
  • Buzzer
  • 3 LED
  • 3 Resistor 330 Ohm
  • Kabel jumper secukupnya
  • Sebuah Kabel MicroUSB
  • Akun dan aplikasi Blynk IoT

Skema Program

Kode Program

Foto Rangkaian Project

Penjelasan selengkapnya dan project demo terdapat di video

 

 

 

 

Informasi Course Terkait
  Kategori: Internet of Things / FPGA
  Course: Mikrokontroler: NodeMCU