Python, Game Tebak Angka Sederhana

Muhammad Rauf Fachrudin

Sosial Media


0 orang menyukai ini
Suka

Summary

Pembuatan program permainan melibatkan proses logika. Dimulai dari membuat program permainan yang simpel, hal ini dapat mengasah kemampuan logika berpikir seseorang. Pada proses pembuatan permainan tebak angka simpel ini akan membutuhkan beberapa hal yakni; Python interpreter (online interpreter juga dapat digunakan), dan library random.

Description

Ideation:

Tahap pertama adalah mengagas konsep dasar dari permainan yang ingin kita buat. Dalam skenario ini, kita akan membuat permainan yang:

  • Menampilkan 2 buah angka acak dari 1 sampai 10
  • Melakukan operasi penjumlahan, pengurangan, perkalian atau pembagian yang dipilih secara acak
  • Pemain lalu memasukkan angka untuk menjawab hasil operasi dari angka yang ditampilkan
  • Permainan memberitahu pemain apakah jawaban pemain benar atau salah

Menggunakan langkah-langkah ini sebagai panduan, maka dapat kita buat sebuah skenario, jika permainan menampilkan dua angka

6 - 7 = ??

Di mana tanda tanya adalah untuk pemain menghitung jawabannya, maka pemain harus menjawab -1 dan permainan akan menyatakan jawaban pemain benar, diluar dari itu maka jawaban pemain adalah salah. Pada sesi berikutnya, saat permainan menampilkan

1 + 3 = ??

maka pemain harus menjawab 4 sebagai jawaban yang benar. Dari contoh skenario di atas, dapat dipastikan bahwa gagasan dasar permainan telah jelas dan kita dapat memasuki tahap development atau pengembangan.

Development:

Pertama kita siapkan tempat untuk menuliskan source code. Dalam portofolio ini, kita dapat menggunakan jasa layanan online Repl.it untuk mendapatkan interpreter yang dapat menjalankan source code Python.

Selanjutnya adalah menyiapkan dua variabel,

Namun kita masih belum bisa melakukan pengambilan nilai secara acak. Untuk itu, kita akan memasukkan library random.

Menggunakan fungsi tersebut, kita dapat mengambil nilai secara acak dari 1 sampai 10.

Kemudian kita akan memerlukan dua variabel lagi, yakni untuk menyimpan jawaban pemain dan menyimpan jawaban yang benar.

Casting float() dipakai karena adanya proses pembagian.

Selanjutnya kita membuat pengacakan operasi dari penjumlahan, pengurangan, perkalian atau pembagian dan langsung menyimpan hasil jawaban ke dalam variabel r.

Huruf f sebelum tanda kutip ganda merupakan sintaks untuk string formatting, dimana kita ingin menampilkan angka dari x dan y (bukan string dari x atau y) di dalam print(). Dengan begini kita dapat menampilkan kepada pemain nilai apa yang didapat dari hasil pengacakan.

Terakhir adalah memasukkan mengevaluasi jawaban dan menampilkan apakah jawaban itu benar atau salah.

Tada! Permainan pun telah berhasil kita develop.

 

Informasi Course Terkait
  Kategori: Mobile Programming
  Course: Dasar - Dasar Python